Minggu, 05 Februari 2012

Tips Cara Menyimpan Santan

Santan merupakan salah satu bahan makanan yang tidak bisa tahan lama. Walaupun tidak bisa tahan lama namun ada tips yang cukup jitu untuk menyimpan santan selain harus dibekukan di freezer. Pertama, masak santan seperti biasa lalu dinginkan; Kedua, masukkan satu buah cabe merah ke dalam santan; dan Ketiga; simpan santan dalam lemari pendingin.

Sedangkan untuk mencegah santan pecah, praktekkan tips berikut ini. Pertama, ambil selembar daun pisang yang sudah dibersihkan; Kedua masukkan daun pisang ke dalam santan; Ketiga, panaskan santan di atas api kecil hingga mendidih; dan Keempat, segera matikan api saat santan mulai mendidih (naik ke permukaan).

Nah, ada satu lagi tips agar bisa dihasilkan jumlah santan yang banyak. Pertama, parut kelapa seperti biasa; Kedua, peras hasil parutan dengan menggunakan air hangat; Ketiga, santan yang dihasilkan akan lebih banyak. Silahkan dicoba!!

Satu hal yang harus selalu diingat, biasakan menggunakan santan alami karena rasanya lebih nikmat dan tentu saja bebas bahan pengawet. Sayangi tubuh kita dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan alami.

1 komentar:

  1. BetMGM Casino CT Promo Code & Review - JtmHub
    How to BetMGM Casino 군산 출장안마 CT Promo Code 하남 출장샵 & Review: 부산광역 출장안마 Use promo code PLAYNJ for $1,000 하남 출장안마 welcome bonus. First deposit match is $250 at 김천 출장안마 casino.com.

    BalasHapus

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam.